Sekayu Sumsel | TintaMerahNews.com – Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada bulan November mendatang. Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin selalu memastikan dan akan berupaya pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Muba akan berlangsung dengan lancar dan aman.
Seperti yang diketahui hal tersebut, menjadi konsen pertama Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi. Yang tidak hanya melibatkan stakeholder dan elemen di Muba saja melainkan seluruh pihak juga dilibatkan secara langsung.
Berbagai upaya yang akan di lakukan oleh Pemkab Muba untuk mensukseskan Pilkada ini, menarik sebuah perhatian bagi Kapolda Sumatera Selatan. Dikatakan Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, pada kegiatan Pemilu Capres dan Legislatif kemarin wilayah Kabupaten Muba terbilang aman. Sehingga pelaksanaan Pemilu lancar dan aman, kondusifnya tetap terjaga.
“Terima kasih atas upayanya, wilayah Kabupaten Muba terbilang aman. Mari kita saling mengingatkan bahwasanya semua pihak mampu dan berhak untuk mengantisipasi potensi penyimpangan pada Pilkada 2024. Saya berharap agar politik di Wilayah Sumsel berjalan lurus dan adil,” katanya, Kamis (29/8/2024).