DAERAH  

Dua Kali Gelar Audiensi, LSM Samudra Akan Lanjut Lapor Ke APH

Kab,Tasikmalaya TintaMerahNews.com – Sesuai dengan janjinya, LSM Satria Muda Nusantara (SAMUDRA) kembali gelar Audiensi di Dinas PUTRKPLH. Audiensi tersebut bertempat di salah satu Aula Dinas PUTRKPLH, Kamis (30/03/2023).

Audiensi kali ini mereka menanyakan sama seperti audiensi sebelumnya, mereka menanyakan beberapa hal yang mereka duga ada kejanggalan.

Adapun yang mereka tanyakan diantaranya ialah pekerjaan Ruas Jalan Dalam Kota Singaparna Singaparna Kec. Singaparna dengan pagu ±3,8M yang dilaksanakan oleh CV Mitra Kencana, beberapa pekerjaan rekonstruksi, serta pengembalian keuangan negara yang disetorkan ke Kas Daerah atas paket pekerjaan yang jadi temuan BPK.

Ketua LSM Samudra Ananto Wibowo, SH mengatakan, atas audiensi nya ia menerima jawaban yang masih ngambang dari Kepala Dinas dan Kepala Bidang. Pasalnya, jawaban yang diberikan oleh Kepala Dinas tidak disertai atau tidak diperlihatkan nya bukti Surat Tanda Setoran (STS).

“Kita merasa jawaban dari apa yang disampaikan oleh Kadis dan Kabid masih ngambang,” Ujar Ananto saat diwawancarai setelah Audiensi.

Terlebih lagi pada saat audiensi berjalan, Kepala Dinas PUTRKPLH menerangkan bahwa pada TA 2022 beberapa paket pekerjaan yang jadi temuan BPK sehingga ada pengembalian uang negara yang mencapai ±4M.

“Tadi saat audiensi, Pak Kadis sendiri yang bilang seperti itu. Namun Pak Kadis tidak membuktikan dan melihatkan bukti dari STS nya,” Ujar Ananto

Lebih lanjut, masih kata Ananto, ia akan menggelar kembali audiensi pada beberapa pekan mendatang. Jika jawaban nya masih ia rasa belum cukup, ia akan melanjutkan hal tersebut ke Aparat Penegak Hukum (APH).

“Kita akan gelar audiensi kembali, karena kita sedang dalam ibadah puasa jadi hemat waktu dan tenaga. Kalau misalkan audiensi yang ke tiga kalinya masih belum cukup jawaban nya, kita akan melanjutkan hal ini ke APH,” Pungkas Ananto

Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *