DAERAH  

Putra Rama Salawu Raih Juara Satu Turnamen Bola Voli Erry Cup 2023

Tasikmalaya, Tintamerahnews.com – Kejuaraan final turnamen volley ball Erry Cup yang digelar di Pasir Jengkol Desa Sukasenang Kecamatan Tanjungjaya Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (02/07/23).

Permainan turnamen volley ball tersebut PS Putra Rama memenangkan sebagai juara satu atas PS GMC Cidamar Tanjungjaya dengan skor 3-1 dan untuk kelas putri volley ball dimenangkan oleh putri SMK Al Huda Sariwangi sebagai juara satu atas PS Maroko Salawu dengan skor 3-1

Permainan berlangsung seru saat pertandingan dari ke dua tim unjuk kebolehan dan adu skill perebutan kejuaraan volley ball Erry Cup LPC 2023 yang dilaksanakan di lapangan lingkungan Pasir Jengkol itu berjalan lancar sukses

Kendati demikian dengan adanya kegiatan volley ball ini semoga dapat melahirkan bibit-bibit pemain yang bertalenta berpotensi menjadi pemain yang profesional, ” Harapnya Erry Purwanto kepada wartawan.

Sementara itu H. Zenal manajer dari PS Putra Rama Salawu mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh jajaran panitia volley ball erry cup, Karang Taruna, Kapolsek Tanjung Jaya dan buat ketua DPD partai golkar yang juga wakil ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya

Buat Karang Taruna masyarakat Kampung Pasir Jengkol yang senantiasa sudah menyediakan lahan lapangan buat bertanding para atlet serta telah mensukseskan pertandingan volley ball erry cup ini dengan sukses dan lancar, ” ujar Zenal

Dipertandingan hari ini, lanjut zenal mengatakan cukup seru permainan yang sangat menarik, mungkin banyak yang harus diperbaiki dari tim kami. Alhamdulillah Putra Rama sering menjuarai diberbagai event

Menekankan buat tim putra rama ini supaya terus menjaga kebugaran fisik agar bisa menampilkan permainan yang maksimal. Kemudian tim ini kedepannya akan menghadapi dua tournament lagi

Ia pun berharap buat anak-anak tim putra rama ini supaya bermain lebih bagus lagi, lebih kompak lagi, lebih solid lagi kedepannya,” tutupnya. (Day)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *