Sementara, Kapolres Muba AKBP Imam Safii SIK MSi saat memimpin apel memberikan instruksi tetap konsisten jaga netralitas anggota, laksanakan tugas dengan ikhlas dan penuh tanggungjawab dalam pelaksanaan apel pergeseran pasukan dan terus bertugas siap memberikan dukungan berupa tambahan personel kepada satuan kewilayahan dalam mengamankan Pemilu tahun 2024 tahap masa pemungutan suara di TPS dan penghitungan suara.
“Adapun dukungan pengamanan dari Satgasda pada tahap ini dilaksanakan mulai tanggal 11 Februari 2024 sampai dengan 17 Februari 2024 dengan mengirimkan personel sebanyak 2.163 personel terdiri dari BKO Polda Sumsel sebanyak 1.013 personel, BKO Brimob sebanyak 640 personel sesuai Rayonisasi dan Pelibatan TNI sebanyak 510 personel yang akan disebar ke Polres/tabes Jajaran Polda Sumsel,”tandasnya.
Dilanjutkan dilakukan pengecekan lapangan terhadap jumlah personel yang akan ditempatkan di setiap TPS, termasuk pengecekan kesiapan peralatan pengamanan seperti Ransel, pakaian ganti, obat -obatan, jas hujan, senter dan peralatan lainnya.
Reporter : (Maryati)