Tasikmalaya, Tintamerahnews.com – Babinsa Desa Sukaresik, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, sertu Adang H, monitoring pembagian beras bansos yang di gulirkan melalui PT Pos Giro.
Pembagian bansos di mulai jam 8.00 wib sampai dengan selesai, dilaksankan di halaman kantor Kecamatan Sukaresik, kamis (25/05/23).
Babinsa desa membantu menjalankan tugas sesuai tupoksi desa, penyaluran bansos beras di bagikan kepada 652 warga yang berhak dan layak menerima bantuan.
Warga sangat antusias menghadiri undangan pembagian bansos beras di halaman kantor Kecamatan Sukaresik.
Warga dengan sabar antri menunggu giliran di panggil untuk mendapatkan bansos beras 10 kg.
Kegembiraan nampak terlihat saat warga kembali membawa pulang paket beras yang di terima.