Lepas Siswa Kelas IX, ini Pesan Sekolah SMP N 1 Tanjung Jaya

DAERAH147 Views
banner 468x60

Abdul Alih menerangkan, SMP Negeri 1 Tanjung Jaya, pada tahun ini mendapat beberapa prestasi diantaranya siswa SMP Negeri 1 Tanjungjaya masuk di olimpiade sains nasional di bidang matematika untuk provinsi Jawa Barat dan berharap dapat melanjutkan ke tingkat nasional .

“Saya berharap kepada seluruh siswa yang lulus bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, lebih giat lagi dalam belajar dan juga bisa mengharumkan nama baik SMPN 1 Tanjungjaya,” pungkasnya .

banner 336x280

Di tempat yang sama Camat Tanjungjaya Usep Gunawan S.Ag juga menambahkan, atas nama pemerintah Kecamatan Jaya mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah dan seluruh jajaran guru pengajar di SMP Negeri 1 Tanjung jaya juga seluruh komite yang telah melaksanakan kegiatan pelepasan siswa didik kelas IX ini.

“Walaupun sederhana acara ini cukup sukses dan mudah-mudahan dengan kegiatan ini terutama yang paling pokok adalah melahirkan generasi-generasi muda yang berakhlakul karimah dan mempunyai ilmu pengetahuan sebagai generasi muda yang akan meneruskan perjuangan bangsa di negeri kita tercinta ini,” imbuhnya.

Selain itu ia berharap, anak-anak yang sekarang lulus SMP melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, mau SMA SMK ataupun sederajat karena tantangan ke depan membutuhkan ilmu pengetahuan sebagai bekal untuk masa depan mereka.

“Sebab zaman sekarang tuntutan dan tantangan memerlukan pengetahuan yang mumpuni bagi generasi muda,” tutup Camat. (Day)

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *