Kota,Tasikmalaya TintaMerahNews – Kodim 0612 Tasikmalaya Bekerja sama dengan Bulog dan Indag Kota Tasikmalaya gelar bazzar murah guna menekan inflasi dan meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Tasikmalaya bertempat di halaman Kodim 0612/Tasikmalaya. Jumat, 14/04/2023.
Dandim 0612 Tasikmalaya Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata, S.I.P. didampingi Ketua Persit KCK Cab XXIII Koorcab Rem 062/Tn PD III/SLW Ny. Dena Novilia Herdiana, S.Psi bersama rombongan meninjau langsung kegiatan Bazzar Murah dengan harapan dapat membantu masyarakat Kota Tasikmalaya.
Dandim 0612 Tasikmalaya Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata, S.I.P. mengatakan bahwa dengan adanya Bazzar Murah Ramadhan tersebut diharapkan bisa membantu masyarakat khususnya untuk warga Tasikmalaya yang membutuhkan sembako.
“Tersedia Beras,Tepung Terigu ,Gula Pasir, dan Minyak Goreng dengan harga yang murah dan berkualitas baik”, ujarnya